Famawati, Yos (2018) SISTEM PENGOLAH DATA PEMBAYARAN SPP (Studi Kasus: SMP NURUL ISLAM BANDAR LAMPUNG). Diploma 3 thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.
![]() |
Text
11. INTISARI.pdf Download (6kB) |
![]() |
Text
12. BAB 1.pdf Download (25kB) |
![]() |
Text
16. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (5kB) |
Abstract
SPP (Sumbangan Pembinaan Pendidikan) merupakan iuran wajib bagi siswa degan jumlah dan ketentuan waktu pembayaran yang ditentukan oleh pihak sekolah. Sistem pengolah data pembayaran SPP pada SMP Nurul Islam masih kurang terkomputerisasi dengan baik atau secara manual. Pencatatan data masih dilakukan secara manual dengan mencatat pada karu SPP siswa dan buku keuangan SPP serta laporan dibuat dengan memindahkan data pada buku kedalam Microsoft Excel. Hal itu memakan waktu yang banyak dalam pengerjaannya dan data rentan hilang karena tidak adanya database yang terpusat. Tujuan penelitian pengembangan Sistem Pengolah Data Pembayaran SPP pada SMP Nurul Islam Bandar Lampung yaitu untuk menghasilkan sistem pengolah data pembayaran yang dapat mengelola data pembayaran SPP pada SMP Nurul Islam sehingga dapat meningkatkan efisiensi kinerja kepegawaiannya. Metode pengembangan sistem yang digunakan yaitu metode air terjun atau waterfall dan pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara dan kajian pustaka. Metode pengujian menggunakan pengujian Blackbox yang memfokuskan hasil verifikasi dari interaksi yang terjadi di antara para actor dengan sistem/perangkat lunak yang dikembangkan dengan membuat sebuah kondisi benar dan salah. Berdasarkan hasil yang diperoleh selama pelaksanaan penelitian didapatkan kesimpulan sistem valid dan sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Item Type: | Thesis (Diploma 3) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembayara, SPP, Metode, Waterfall, Blacbox. |
Subjects: | SISTEM INFORMASI (D3) > SISTEM PENGOLAHAN DATA |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > D3 Sistem Informasi |
Depositing User: | Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A |
Date Deposited: | 25 Feb 2019 01:48 |
Last Modified: | 11 Jun 2020 07:50 |
URI: | http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/961 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |