EVOTING PEMILIHAN KETUA OSIS MENGGUNAKAN METODE AHP (STUDI KASUS : SMK NEGERI 4 BANDAR LAMPUNG)

Sari, Revi Diana (2018) EVOTING PEMILIHAN KETUA OSIS MENGGUNAKAN METODE AHP (STUDI KASUS : SMK NEGERI 4 BANDAR LAMPUNG). Other thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.

[img] Text
13 ABSTRAK.pdf

Download (87kB)
[img] Text
14 BAB I skripsi.pdf

Download (274kB)
[img] Text
20 DAFTAR PUSTAKA (1).pdf

Download (160kB)

Abstract

Proses pengambilan keputusan penyeleksian ketua OSIS yang dilakukan oleh SMK Negeri 4 saat ini masih secara konvensional yaitu dengan cara semua siswa pada setiap kelasnya diberikan lembar yang berisi nama calon-calon yang dipilih sebagai kandidat ketua OSIS, kemudian siswa akan melingkari nomor atau mencoblos surat suara dari salah satu calon tersebut, dan dalam pemilihan kandidat ketua OSIS tersebut dilakukan 2 kali pemilihan kandidat ketua OSIS. Pemilihan pertama dengan 10 orang kandidat di seleksi oleh anggota OSIS dengan voting tertinggi untuk menentukan 3 orang kandidat ketua OSIS, pemilihan kedua dilakukan oleh seluruh siswa SMK Negeri 4 untuk menentukan salah satu dari 3 kandidat ketua OSIS tersebut. Proses ini membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mendapatkan kandidat ketua OSIS yang berkompeten. Kendala lain dari proses pengambilan keputusan penilaian secara manual yaitu masih ditemukannya penghitungan nilai yang tidak akurat akibat human eror. Penyelesaian dari masalah tersebut adalah dibutuhkannya suatu metode Analytical Hierarchy Process (AHP) untuk menentukan kandidat ketua OSIS dengan beberapa kriteria yaitu sikap, cara berkomunikasi, dan penampilan dengan menggunakan aplikasi e-voting. AHP merupakan sebuah metode yang digunakan untuk ranking atau urutan prioritas dari berbagai alternatif dalam pemecahan suatu permasalahan. Degan adanya e-voting menggunakan metode AHP diharapkan dapat melakukan pemilihan ketua OSIS secara cepat dan tepat. Kesimpulan dari permasalahan tersebut adalah dengan cara menerapkan sistem aplikasi ini yang dirancang dengan mengunakan metode perancangan sistem UML (Unified Modeling Language), dan bahasa pemrograman yang digunakan yaitu PHP dengan database MySQL serta metode sistem pendukung keputusan AHP proses pemilihan tiga kandidat calon ketua OSIS dapat dilakukan dengan baik. Berdasarkan hasil pengujian sistem ini dapat mempermudah e-voting pemilihan ketua OSIS dan setelah diuji menggunakan ISO 9126 mendapatkan nilai (97 %) yang artinya sangat baik untuk diimplementasikan

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: E-Voting, Ketua OSIS, Analytical Hierarchy Process (AHP), SMK Negeri 4.
Subjects: SISTEM INFORMASI (S1) > Metode Komputer
SISTEM INFORMASI (S1) > Metode Komputer
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Sistem Informasi
Depositing User: Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A
Date Deposited: 21 Feb 2019 08:58
Last Modified: 09 Jun 2020 02:04
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/832

Actions (login required)

View Item View Item