RANCANG BANGUN APLIKASI PELAYANAN BAGI TUNAKARYA (STUDY KASUS : DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI PROVINSI LAMPUNG)

Rosalina, Sela (2018) RANCANG BANGUN APLIKASI PELAYANAN BAGI TUNAKARYA (STUDY KASUS : DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI PROVINSI LAMPUNG). Other thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.

[img] Text
12.ABSTRAK.pdf

Download (128kB)
[img] Text
13.BAB I.pdf

Download (209kB)
[img] Text
18.DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (191kB)

Abstract

Tunakarya adalah seseorang yang tidak memiliki pekerjaan dan sudah termasuk ke dalam angkata kerja.Tunakarya menimbulkan banyak dampak buruk, seperti menjadi beban keluarga dan masyarakat, serta menimbulkan tindak kriminalitas.Pengangguran menjadi masalah yang saat ini sudah mencapai kondisi yang cukup memprihatinkan di Indonesia. Jumlah penganggur mengalami peningkatan, sementara itu tingkat pengangguran yang tinggi adalah pemborosan-pemborosan sumber daya dan potensi yang ada, menjadi beban keluarga dan masyarakat, sumber utama kemiskinan, dan dapat mendorong peningkatan keresahan sosial dan kriminal (Sirait, 2013). Dibutuhkan suatu solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut. Tingkat penganggguran disebabkan oleh kurangnya penyampaian informasi-informasi terkait lowongan pekerjaan yang dilakukan oleh Disnakertrans provinsi Lampung. Adanya aplikasi pelayanan bagi tunakarya dapat mempermudah masyarakat atau Tunakarya dalam memperoleh informasi-informasi pogram yang ada di Disnakertrans dan informasi–informasi lowongan pekerjaan yang sesuai dengan skill. Hasil penelitian didapati tidak semua masyarkat Lampung mengetahui pogram-pogram yang ada pada Disnakertrans serta lowongan-lowongan kerja apa saja yang ada di Disnakertrans. Sehingga penelitian ini sangat bermanfaat untuk dilakukan. Pelayanan adalah salah satu bentuk yang diberikan kepada seseorang berupa jasa. Pelayanan yang ada dalam apliksi ini adalah pelayanan berupa penyampaian informasi-informasi lowongan pekerjaan dan informasi pelatihan kepada masyarakat atau Tunakarya. Proses pelayanan menggunakan teknologi dapat mempermudah dalam kegiatan yang dilakukan oleh para pengguna.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pelayanan,Tunakarya
Subjects: SISTEM INFORMASI (D3) > PERANCANGAN APLIKASI
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Sistem Informasi
Depositing User: Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A
Date Deposited: 16 Feb 2019 03:47
Last Modified: 02 Jun 2020 02:56
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/710

Actions (login required)

View Item View Item