SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN PEMBELIAN BARANG (STUDI KASUS: TOKO RIA LAMPUNG)

Gusman, Wella (2018) SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN PEMBELIAN BARANG (STUDI KASUS: TOKO RIA LAMPUNG). Other thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.

[img] Text
Abstrak.pdf

Download (6kB)
[img] Text
Bab 1.pdf

Download (116kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (225kB)

Abstract

Toko Ria Lampung merupakan salah satu toko grosir yang terletak di kabupaten Pesawaran. Selama ini Toko Ria Lampung masih menggunakan kegiatan manual dalam operasional penjualan dan pembelian, pencatatan pemesanan masih menggunakan tulisan tangan yaitu dengan catatan nota. Kendala lain, saat proses pembentukan laporan yang membutuhkan waktu yang lama dalam proses pengerjaannya. Sering juga terjadi kesalahan pencatatan transaksi seperti: jumlah barang, harga barang, total bayar sehingga dapat menghambat dalam pembuatan laporan, sebagai solusi maka dibangunnya sistem informasi penjalan dan pembelian barang pada Toko Ria Lampung. Tujuan dari penelitian adalah menghasilkan sistem informasi penjualan dan pembelian barang pada Toko Ria Lampung untuk dapat melakukan transaksi penjualan dan pembelian berbasis komputer. Tujuan lain, menerapkan sistem informasi yang dapat menyediakan laporan-laporan mengenai informasi penjualan dan informasi pembelian dengan akurat pada waktunya. Pengembangan sistem menggunakan metode prototype. Tahap perancangan menggunakan pemodelan UML yaitu: usecase diagam, activity diagram, sequence diagram dan class diagram dan pembangunan sistem menggunakan bahasa pemograman PHP dan MySQL sebagai database. Berdasarkan hasil pengujian menggunakan model black box testing dengan aspek antarmuka fungsionality admin, pimpinan dan member. Maka diperoleh hasil analisis kualitas: aspek functionality admin diperoleh nilai 79% atau layak; aspek functionality pimpinan diperoleh nilai 88% atau sangat layak; aspek functionality member diperoleh nilai 81% atau sangat layak; Berdasarkan kelayakan seluruh aspek kualitas maka didapat nilai rata-rata 81% atau sangat layak. Sehingga dapat disimpulkan sistem informasi layak diterapkan untuk mengatasi informasi terkait penjualan dan pembelian pada Toko Ria Lampung.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: MySQL, Bahasa Pemrograman PHP, Penjualan dan Pembelian
Subjects: SISTEM INFORMASI AKUNTANSI (D3) > SISTEM PENJUALAN
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Sistem Informasi
Depositing User: Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A
Date Deposited: 20 Feb 2019 06:40
Last Modified: 08 Jun 2020 04:47
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/767

Actions (login required)

View Item View Item