SISTEM INFORMASI PELAYANAN PERMOHONAN SERTIFIKASI KAPAL (STUDI KASUS : KSOP KELAS I PANJANG)

TAMARA, FIOLITA NANDA (2024) SISTEM INFORMASI PELAYANAN PERMOHONAN SERTIFIKASI KAPAL (STUDI KASUS : KSOP KELAS I PANJANG). Strata 1 thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.

[img] Text (Full Teks)
skripsi18311264.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy
[img] Text (Abstrak)
abstrak18311264.pdf - Published Version

Download (183kB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
b118311264.pdf - Published Version

Download (16kB)
[img] Text (BAB II Landasan Teori)
b218311264.pdf - Published Version

Download (233kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
daftar_pustaka18311264.pdf - Bibliography

Download (117kB)

Abstract

Sebagai Unit Penyelenggara Tenik Kementrian Perhubungan Kantor Syabandar dan Otoritas Pelabuhan Kelas I Panjang yang melayani permohonan Sertifikasi kapal. Berdasarkan hasil pemeriksaan diketahui masih terdapat kekurangan atau kendala dalam proses permohonan sertifikat seperti pemeriksaan permohonan hanya dapat dilakukan pada kantor dengan waktu dan proses yang cukup lama. Kemudian jika berkas yang telah diperiksa masih terdapat kekurangan harus menunggu lama lagi untuk dapat diproses. Berdasarkan hal tersebut mengakibatkan proses yang dikerjakan dalam pembuatan sertifikat menjadi lebih lambat, terkait proses perpanjangan yang dilakukan dengan mencari dokumen atau berkas arsip satu persatu sesuai nomor dan proses permohonan dilakukan serperti diawal permohonan, maka hal tersebut dirasa kurang efektif dan efesien dalam segi waktu pelayanan yang diberikan ke pengguna jasa. Sistem yang dihasilkan berupa website yang dapat diakses secara online oleh pemohon dan pihak KSOP, sistem telah dibangun menggunakan bahasa pemprograman PHP dan database Mysql, adapun pengembangan sistem yang digunakan yaitu menggunakan metode agile yang memiliki keunggulan berupa pembagian tiap fungsi untuk dikerjakan sehingga proses menjadi lebaih cepat. Hasil dari penerapan sistem berbasis web juga memberikan kemudahan bagi pemohon yang ingin melakukan pengajuan sertifikat kapal hanya dengan mengisi data pemohon, data kapal, data berkas syarat secara online dan kemudian pihak admin dan kepala bagian akan melakukan pemeriksaan dan pembuatan sertifikat kapal jika syarat sudah sesuai. Informasi hasil pengajuan juga dapat dengan mudah dilihat oleh pemohon pada sistem. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan pada pengujian black box sebesar 100% sehingga sistem dinyatakan sesuai dengan fungsinya. Pengujian pada aspek functional suitability diperoleh 100% sehingga secara fungsi telah berhasil sedangkan berdasarkan aspek usability diperoleh hasil 92% dengan kesimpulan sistem mudah digunakan

Item Type: Thesis (Strata 1)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Pelayanan, Permohonan, Sertifikat Kapal.
Subjects: SISTEM INFORMASI (S1) > Online Social Network
SISTEM INFORMASI (S1) > Online Social Network
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Sistem Informasi
Depositing User: Pustakawan Admin 1
Date Deposited: 29 Aug 2024 07:38
Last Modified: 29 Aug 2024 07:38
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/6137

Actions (login required)

View Item View Item