GUSTIA SYAFANI, YOLANDA EKA (2022) ANALISIS KUALITAS SISTEM TERHADAP PENGGUNAAN LIVE SHOPPING PADA APLIKASI SHOPEE MENGGUNAKAN MODEL MCLEAN DAN DELONE. Strata 1 thesis, Universits Teknokrat Indonesia.
![]() |
Text (Full Skripsi)
skripsi17311097.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (8MB) | Request a copy |
![]() |
Text (Abstrak)
abstrak17311097.pdf - Published Version Download (5kB) |
![]() |
Text (BAB I – Pendahuluan)
b117311097.pdf - Published Version Download (16kB) |
![]() |
Text (BAB II – Landasan Teori)
b217311097.pdf - Published Version Download (49kB) |
![]() |
Text (Daftar Pustaka)
daftar_pustaka17311097.pdf - Bibliography Download (124kB) |
Abstract
Inovasi fitur live shopping dilakukan sebagai salah satu solusi terhadap masalah pada marketplace dimana banyak pelanggan yang mengeluhkan tidak sesuainya gambar pada katalog produk dengan produk aslinya. Namun inovasi tersebut bukan berarti telah sepenuhnya sempurna menjadi solusi atau alternatif baru yang baik untuk pelanggan. Kesuksesan fitur aplikasi bisa dipandang dari beberapa hal seperti seberapa bagus kualitas sistem, informasi yang diberikan, bagaimana tingkat kemudahan penggunaan, serta hal lain yang menunjukkan seberapa besar efek yang diperoleh dengan adanya sistem tersebut sehingga menimbulkan kepuasan pagi penggunanya. Untuk mengukur kepuasan pengguna terhadap fitur live shopping pada aplikasi shopee, peneliti mengadopsi model DeLone and McLean yang telah dikembangkan dari versi sebelumnya. Variabel yang digunakan dalam model DeLone and McLean adalah kualitas sistem dan kemudahan penggunaan. Kualitas sistem digunakan untuk mengukur kualitas informasi sistem itu sendiri, baik software maupun hardware. Sedangkan kemudahan penggunaan bardampak pada perilaku, yaitu semakin tinggi persepsi seseorang tentang menggunakan sistem, semakin tinggi pula tingkat pemanfaatan teknologi informasi. Intensitas penggunaan dan interaksi antara pengguna dengan sistem juga dapat menunjukkan kemudahan penggunaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur kepuasan pengguna terhadap fitur live shopping pada aplikasi shopee dengan menggunakan model DeLone and McLean. Hasil dari penelitian ini untuk mengetahui sejauh mana fitur yang telah dibuat agar terciptanya kepuasan pengguna melalui variabel kualitas sistem dan kemudahan penggunaan. Setelah dilakukan pengujian menunjukkan bahwa variabel yaitu Kualitas sistem, memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap variabel (Y) yaitu Kepuasan Penggunaan Live Shooping, Kemudahan Penggunaan, memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap variabel yaitu Kepuasan Penggunaan Live Shooping.
Item Type: | Thesis (Strata 1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kualitas Sistem, Live Shopping, DeLone and McLean, Shopee. |
Subjects: | SISTEM INFORMASI (S1) > Metode Komputer SISTEM INFORMASI (S1) > Metode Komputer SISTEM INFORMASI (D3) |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Sistem Informasi |
Depositing User: | Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A |
Date Deposited: | 28 Dec 2022 07:06 |
Last Modified: | 28 Dec 2022 07:06 |
URI: | http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/4327 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |