APLIKASI WEB MANAJEMEN E-DOKUMEN (Studi Kasus : Desa Lebak Peniangan Kabupaten Way Kanan)

Saputra, Aryan Manda (2021) APLIKASI WEB MANAJEMEN E-DOKUMEN (Studi Kasus : Desa Lebak Peniangan Kabupaten Way Kanan). Strata 1 thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.

[img] Text (Full Skripsi)
skripsi17311341.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy
[img] Text (Pendahuluan)
b117311341.pdf - Published Version

Download (16kB)
[img] Text (Abstrak)
abstrak17311341.pdf - Published Version

Download (6kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
daftar_pustaka17311341.pdf - Bibliography

Download (222kB)

Abstract

Kabupaten Way Kanan telah memiliki jumlah penduduk 3882 Jiwa dan 1022 Kepala Keluarga. Kantor desa tidak hanya tempat untuk melayani masyarakat dibidang permohonan surat tetapi juga sebagai media penyampaian informasi kegiatan di lingkungan Desa. Prosedur pengolahan data dokumen pada Kantor Desa dilakukan dengan cara manual dan memberikan penomoran terhadap dokumen surat maupun non surat, selanjutnya dilakukan pengarsipan pada buku arsip. Pengolahan data informasi baik pengumuman, pemberitahuan atau berita terkait lingkungan Desa secara keseluruhan hanya dilakukan pada papan informasi yang terdapat pada Kantor Desa. permasalahan pada pengolahan dokumen di Kantor Desa yaitu proses pengarsipan dilakukan menggunakan buku catatan arsip, sehingga dapat mengakibatkan penumpukan data, kerangkapan data dan manupulasi data. Proses penyimpanan dokumen dilakukan pada ruangan 3x4 Meter sehingga menimbulkan biaya operasional yang cukup besar. Berdasarkan proses pengarsipan yang telah dilakukan pihak petugas masih merasa kesulitan untuk mencari maupun mendapatkan data atau dokumen penduduk yang diperlukan sehingga berdampak pada tidak efesiennya waktu yang dibutuhkan untuk memperoleh data tersebut. Penelitian bertujuan untuk membangun sistem elektronik dokumen dengan pelayanan permohonan surat, metode yang digunakan dalam pengembangan sistem berupa extreme programming dan menghasilkan sistem yang dapat diakses secara online dengan fitur permohonan surat serta informasi desa. Kata kunci : Aplikasi Web, Manajemen, E-Dokumen.

Item Type: Thesis (Strata 1)
Uncontrolled Keywords: Web Applications, Management, E-Documents
Subjects: SISTEM INFORMASI (D3) > E-DOCUMENT
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Sistem Informasi
Depositing User: Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A
Date Deposited: 24 Dec 2021 02:45
Last Modified: 24 Dec 2021 04:29
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/3228

Actions (login required)

View Item View Item