Analisis Karakteristik Kebutuhan Ruang Parkir Di Pasar Pasir Gintung Bandar Lampung

SARI, MELDA (2023) Analisis Karakteristik Kebutuhan Ruang Parkir Di Pasar Pasir Gintung Bandar Lampung. Strata 1 thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.

[img] Text (Full Teks)
skripsi18314022.pdf - Published Version

Download (8MB)
[img] Text (Abstrak)
abstrak18314022.pdf - Published Version

Download (14kB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
b118314022.pdf - Published Version

Download (20kB)
[img] Text (BAB II Tinjauan Pustaka Dan Landasan Teori)
b218314022.pdf - Published Version

Download (525kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
daftar_pustaka18314022.pdf - Published Version

Download (94kB)

Abstract

Salah satu bentuk kebutuhan parkir yaitu di Pasar Pasir Gintung Bandar Lampung merupakan pusat perbelanjaan yang ada di Jl. Pisang Tanjung Karang Pusat. Tingginya jumlah pengunjung pasar ini bisa dilihat dari banyaknya yang memarkirkan kendaraan di pasar maupun disekitar pasar, lahan parkir yang terdapat di Pasar Pasir Gintung sudah tidak mampu menampung jumlah kendaraan yang akan parkir. Akibat dari kapasitas parkir yang tidak mencukupi sejumlah kendaraan diparkir pada badan jalan dan pedagang kaki lima yang berjualan dipinggir jalan yang menyebabkan kemacetan. Dengan adanya permasalahan tersebut, maka perlu dilakukan penelitian mengenai karakteristik dan kebutuhan parkir di Pasar Pasir Gintung. Dengan demikian, penelitian ini ditujukan untuk mengetahui karakteristik dan kebutuhan parkir serta merencanakan area parkir di Pasar Pasir Gintung Bandar Lampung. Hasil dari penelitian ini, diperoleh karakteristik parkir dengan akumulasi maksimum untuk motor sebanyak 304 dan mobil sebanyak 45, Volume motor sebanyak 748 dan 77 untuk mobil, Rata-rata durasi parkir maksimum untuk motor adalah 2,16 jam sedangkan mobil selama 1,69 jam, Kapasitas parkir rata- rata untuk motor sebesar 81 petak/jam sedangkan mobil sebesar 8 petak/jam, Indeks parkir rata-rata motor yaitu 1,90 sedangkan pada mobil adalah 3,46. Pada tingkat pergantian parkir tertinggi motor sebesar 0,75 kend/SRP/jam dan mobil sebesar 0,79 kend/SRP/jam. Kebutuhan petak parkir motor dan mobil tidak memenuhi kebutuhan berdasarkan hasil perbandingan didapat bahwa petak parkir motor sebanyak 156 SRP dan mobil 13 SRP, berdasarkan perhitungan dilapangan kebutuhan parkir motor sebanyak 234 SRP dan mobil 19 SRP. Perencanaan parkir meliputi jumlah pintu parkir, penempatan zona parkir, dan sirkulasi keluar masuk kendaraan dengan jumlah petak parkir motor 234 SRP dan mobil 19 SRP berdasarkan data perhitungan kebutuhan parkir di lapangan. Kata Kunci: Karakteristik Parkir, Volume Parkir, Durasi Parkir, Kebutuhan Parkir, Perencanaan Parkir.

Item Type: Thesis (Strata 1)
Uncontrolled Keywords: Parking Characteristics, Parking Volume, Parking Duration,Parking Needs, Parking Planning
Subjects: TEKNIK SIPIL > Teknik lingkungan
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Teknik Sipil
Depositing User: Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A
Date Deposited: 29 Jan 2024 04:29
Last Modified: 29 Jan 2024 04:29
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/5603

Actions (login required)

View Item View Item