PENERAPAN SISTEM OTOMATIS TANAMAN HIDROPONIK PADA SLADA BERBASIS INTERNET OF THINGS

Permana, Danu Fransisco (2023) PENERAPAN SISTEM OTOMATIS TANAMAN HIDROPONIK PADA SLADA BERBASIS INTERNET OF THINGS. Strata 1 thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.

[img] Text (Full Teks)
skripsi18316065.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (Abstrak)
abstrak18316065.pdf - Updated Version

Download (188kB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
b118316065.pdf - Published Version

Download (210kB)
[img] Text (BAB II Landasan Teori)
b218316065.pdf - Published Version

Download (322kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
daftar_pustaka18316065.pdf - Bibliography

Download (222kB)

Abstract

Untuk meningkatkan budidaya hidroponik selada melalui pemanfaatan Internet of Things(IoT), sebuah inovasi yang diharapkan dapat mengatasi sejumlah masalah utama dalam dunia pertanian. Permasalahan yang menjadi fokus utama adalah kurangnya pengawasan efisien terhadap kondisi lingkungan tanaman, yang secara langsung mempengaruhi produktivitas dan kualitas dalam hasil panen. Penelitian mengusulkan solusi dengan mengimplementasikan sensor-sensor lingkungan yang mampu mengukur seperti suhu, kelembaban, dan tingkat nutrisi air. Informasi yang diperoleh dari sensor-sensor ini secara otomatis dikirim ke sistem komputer yang terhubung dengan internet. Dengan mengintegrasikan teknologi IoT, petani memiliki kemampuan untuk memantau dan mengontrol kondisi tanaman secara real-time melalui antarmuka aplikasi di perangkat mobile atau komputer. Tujuan utama penelitian adalah meningkatkan efisiensi dan produktivitas budidaya selada melalui penerapan sistem otomatis berbasis IoT. Dengan adanya pemantauan yang akurat dan respons yang cepat terhadap perubahan lingkungan, diharapkan hasil panen dapat dioptimalkan secara signifikan. Berdasarkan daripermasalahan ini diharapkan memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai potensi dan manfaat penerapan IoT dalam budidaya hidroponik. Selain itu diharapkan dapat memberikan kontribusi yang substansial terhadap pengembangan metode budidaya tanaman yang lebih efisien dan berkelanjutan. Melalui penerapan teknologi IoT, budidaya hidroponik selada dapat mencapai tingkat efektivitas yang lebih tinggi, mengurangi pemborosan sumber daya, dan secara keseluruhan mendukung pertanian berkelanjutan. Penelitian ini menjadi landasan bagi solusi inovatif dalam meningkatkan praktik budidaya hidroponik, memperkuat peran teknologi dalam pertanian modern, dan merangsang perkembangan sistem pertanian yang lebih cerdas dan adaptif. Kata kunci : Hidroponik, IoT, Selada, NodeMCU ESP32,Aplikasi.

Item Type: Thesis (Strata 1)
Uncontrolled Keywords: Hydroponics, IoT, Lettuce, NodeMCU ESP32, Application.
Subjects: TEKNIK KOMPUTER (S1) > Analisis Kerja Sistem
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Teknik Komputer
Depositing User: Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A
Date Deposited: 25 Jan 2024 04:23
Last Modified: 25 Jan 2024 04:23
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/5588

Actions (login required)

View Item View Item