PERBANDINGAN METODE K-NEAREST NEIGHBOR, DECISION TREE C4.5 DAN SUPPORT VECTOR MACHINE PADA KLASIFIKASI STATUS GIZI BALITA

SOLEHUDI, SOLEHUDI (2023) PERBANDINGAN METODE K-NEAREST NEIGHBOR, DECISION TREE C4.5 DAN SUPPORT VECTOR MACHINE PADA KLASIFIKASI STATUS GIZI BALITA. Strata 1 thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.

[img] Text (full teks)
skripsi18312020.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy
[img] Text (abstrak)
abstrak18312020.pdf - Published Version

Download (11kB)
[img] Text (BAB I Pendahuluan)
b118312020.pdf - Published Version

Download (133kB)
[img] Text (BAB II Tinjauan)
b218312020.pdf - Published Version

Download (872kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
daftar_pustaka18312020.pdf - Published Version

Download (148kB)

Abstract

Masalah gizi di Indonesia masih menjadi masalah nasional, yaitu kelompok usia yang sering terkena masalah gizi adalah usia balita yaitu umur 1-5 tahun. Anak yang mengalami masalah gizi pada usia dini akan mengalami gangguan tumbuh kembang, mengalami kesakitan bahkan kematian. Penelitian ini akan membandingkan tiga metode untuk melakukan klasifikasi status gizi balita berdasarkan standar Antropometri yaitu menggunakan metode K-Nearest Neighbor(K-NN), metode Decision Tree C4.5 dan Support Vector Machine (SVM). Data yang digunakan sebanyak 1.787 data balita usia 0-5 tahun. Atribut yang digunakan terdiri dari jenis kelamin, umur, berat badan dan tinggi badan. Hasil dari penelitian yang dilakukan dengan mencari nilai accuracy, precision dan recall diperoleh dari masing-masing metode yaitu metode K-NN (accuracy = 92,36, precision = 17,9 dan recall = 15,48), metode C4.5 (accuracy = 92,54, precision = 47,86 dan recall = 68,23) dan metode SVM (accuracy = 92,01, precision = 17,9 dan recall = 15,33). Kesimpulannya bahwa pada masalah klasifikasi status gizi balita metode Decision Tree C4.5 lebih baik dari metode K-NN dan SVM. Kata Kunci: Klasifikasi; Status Gizi; Decision Tree C4.5; K-Nearest Neighbor; Support Vector Machine

Item Type: Thesis (Strata 1)
Uncontrolled Keywords: : Klasifikasi; Status Gizi; Decision Tree C4.5; K-Nearest Neighbor; Support Vector Machine
Subjects: INFORMATIKA > Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Informatika
Depositing User: Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A
Date Deposited: 26 Oct 2023 06:35
Last Modified: 26 Oct 2023 06:35
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/5148

Actions (login required)

View Item View Item