PERSEPSI SISWA TERHADAP PROSES PENERAPAN PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN PADA PANDEMI COVID-19 DI SMA NEGERI 1 PADANG CERMIN

Melyza, Apta (2021) PERSEPSI SISWA TERHADAP PROSES PENERAPAN PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN PADA PANDEMI COVID-19 DI SMA NEGERI 1 PADANG CERMIN. Strata 1 thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.

[img] Text (Full Skripsi)
skripsi17114044.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy
[img] Text (Abstrak)
abstrak17114044.pdf - Published Version

Download (77kB)
[img] Text (Bab I - Pendahuluan)
b117114044.pdf - Published Version

Download (124kB)
[img] Text (Bab II - Landasan Teori)
b217114044.pdf - Published Version

Download (65kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
daftar_pustaka17114044.pdf - Bibliography

Download (139kB)

Abstract

Berdasarkan hasil observasi dan wawancara kepada siswa dapat diketahui bahwa pada masa pandemi memberikan efek pada pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di SMA N 1 Padang Cermin Kabupaten Pesawaran. Ada banyaknya keluhan dari peserta didik kepada pendidik dikarenakan terlalu banyak tugas dibandingkan dengan pembelajaran disekolah secara tatap muka langsung. Persepsi dari peserta didik mengambarkan akan sikap atau perilaku mereka berasal dari pengamatan selama mengikuti proses pembelajaran daring. Persepsi dari siswa tersebut akan digunakan sebagai bahan evaluasi kekurangan dan kelebihan dari pembelajaran daring oleh guru pendidikan jasmani. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengenai persepsi siswa terhadap proses penerapan pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan pada pandemi covid-19 di SMA Negeri 1 Padang Cerminlan data. Penelitian ini merupakan Deskriptif Kuantitatif. Metode yang di gunakan adalah survei sengan teknik pengambilan data menggunakan angket. Populasi dalam penelitian ini adalah 588 siswa yang terdiri dari kelas X dan XI di SMA Negeri 1 Padang Cermin dan Sampel dari penelitian ini adalah 88 siswa kelas X dan XI, Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif kuantitatif yang dituangkan dalam bentuk persentase. Hasil penelitian persepsi siswa terhadap proses penerapan pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan pada pandemi covid-19 di SMA Negeri 1 Padang Cermin maka dapat disimpulkan berada pada kategori “Sedang” 56,81% (50 siswa), “Rendah” 26,13% (23 siswa), “Tinggi” 7,95% (7 siswa), “Sangat Tinggi” 1,13% (1 siswa), dan “Sangat Rendah” 7,95% (7 siswa). Pada faktor pendahuluan berada pada kategori “Sedang” 42,04% (37 siswa), “Rendah” 15,90% (14 siswa), “Tinggi” 27,27% (19 siswa), “Sangat Tinggi” 6,81% (6 siswa), dan “Sangat Rendah” 7,95% (7 siswa). Dari faktor pelaksanaan “Sedang” 43,1% (38 siswa), “Rendah” 12,5% (11 siswa), “Tinggi” 31,8% (28 siswa), “Sangat Tinggi” 4,6% (4 siswa), dan “Sangat Rendah” 8% (7 siswa). Sedangkan untuk faktor evaluasi pada kategori “Tinggi” 28,40% (25 siswa), “Rendah” 19,31% (17 siswa), “Sedang” 38,63% (34 siswa), “Sangat Tinggi” 5,68% (6 siswa), dan “Sangat Rendah” 7,95% (7 siswa).

Item Type: Thesis (Strata 1)
Uncontrolled Keywords: Persepsi; pembelajaran pjok; siswa
Subjects: > Pendidikan
PENDIDIKAN OLAHRAGA
Divisions: Fakultas Sastra dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Olahraga
Depositing User: Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A
Date Deposited: 25 Feb 2022 05:42
Last Modified: 25 Feb 2022 06:17
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/3656

Actions (login required)

View Item View Item