APLIKASI PERANCANGAN KEPEGAWAIAN BERBASIS WEB DI DINAS PU PERTAMBANGAN DAN ENERGI

Sakti, Bima (2018) APLIKASI PERANCANGAN KEPEGAWAIAN BERBASIS WEB DI DINAS PU PERTAMBANGAN DAN ENERGI. Technical Report. Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer.

[img] Text (Full Laporan PKL)
JADI 1.pdf - Published Version

Download (2MB)
[img] Text (Abstrak)
ABSTRAK i.pdf - Published Version

Download (146kB)
[img] Text (Pendahuluan)
BAB I.pdf - Published Version

Download (157kB)

Abstract

Perkembangan teknologi ini tidak terlepas dari semakin bertambah majunya teknologi komputer. Kebutuhan akan teknologi komputer pun semakin diminati oleh perusahaan-perusahaan disegala bidang, baik perusahaan swasta maupun pada instansi-instansi pemerintah. Hal ini berkaitan dengan pekerjaan-pekerjaan yang biasanya selalu dilakukan secara manual oleh manusia akan semakin cepat dan efisien apabila dilakukan dengan sistem komputerisasi. Bahkan dengan kecanggihan teknologi komputer yang semakin berkembang dengan pesat dapat memudahkan perusahaan-perusahaan tersebut untuk meningkatkan efisiensi kerja karena pekerjaan yang dilakukan dengan komputer dapat menghemat baik dari segi waktu, ruang, tenaga, biaya, dan lain-lain. Pada mulanya komputer hanya digunakan sebagai alat penghitung oleh manusia. Namun sekarang semakin berkembangnya teknologi khususnya di bidang komputer serta dengan meningkatnya kebutuhan serta pengetahuan manusia akan pentingnya teknologi,maka fasilitas yang disediakan oleh komputer pun semakin meningkat dengan tidak hanya digunakan sebagai alat penghitung saja. Salah satu penggunaan lain dari komputer adalah menyangkut tentang data. Data kepegawaian merupakan data yang sangat vital bagi sebuah perusahaan, baik itu perusahaan swasta maupun dinas pemerintahan. Untuk itu penulis mencoba membuat perancangan suatu sistem untuk melakukan proses kerja khususnya dalam penginputan data pegawai padaDinas PU (pekerjaan Umum) di wilayah kabupaten pesisir barat. Dinas PU (pekerjaan Umum) di wilayah kabupaten Pesisir Barat dalam hal penyimpanan data Pegawai masih dicatat dalam buku besar, hal ini dirasakan masih kurang aman dalam penyimpanannya. Untuk mengantisipasi terjadinya kehilangan dataPegawai dikarenakan masih disimpan dalam buku besar dan belum tersimpan dalam database,maka dari itukantor dinas PU (pekerjaan umum)membuat aplikasi Perancangan data Kepegawaian Berbasis web agar apat mencegah terjadinya kehilangan data Pegawai jika sewaktu waktu kantor dinas pekerjaan umum berpindah tempat.

Item Type: Monograph (Technical Report)
Subjects: Laporan PKL
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Sistem Informasi
Depositing User: Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A
Date Deposited: 22 Feb 2021 03:49
Last Modified: 22 Feb 2021 03:49
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/2529

Actions (login required)

View Item View Item