REKAYASA MOBILE MARKETING UNTUK PEMASARAN GADAI EMAS SOLUSI TUNAI (Study Kasus : PT Nabasa Jaya Lampung) Mobile marketing engineering for marketing gadai emas solusi tunai (Case Study: PT Nabasa Jaya Lampung)

Agustina, Hesti (2019) REKAYASA MOBILE MARKETING UNTUK PEMASARAN GADAI EMAS SOLUSI TUNAI (Study Kasus : PT Nabasa Jaya Lampung) Mobile marketing engineering for marketing gadai emas solusi tunai (Case Study: PT Nabasa Jaya Lampung). Other thesis, Universitas Teknokrat Indonesia.

[img] Text (Thesis)
13. ABSTRAK.pdf

Download (85kB)
[img] Text (Thesis)
14. BAB I.pdf

Download (164kB)
[img] Text (Thesis)
3. LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (362kB)

Abstract

GESIT (Gadai Emas Solusi Tunai) merupakan produk PT Nabasa Jaya yang berfokus pada Gadai Emas Syariah, Pembiayaan Murabahah, Pembiayaan Gadai Sistem Angsuran. Akan tetapi dalam proses pemasaran produk GESIT PT Nabasa Jaya Lampung masih konvensional dengan cara menyebarkan brosur, pemasangan banner, serta mendatangi instansi secara langsung atau konsumen langsung mendatangi kantor PT Nabasa Jaya Lampung. Dalam proses penyebaran brosur pihak pemasaran PT Nabasa Jaya Lampung mengalami kesulitan dikarenakan nilai jual beli emas selalu berubah setiap hari sehingga pihak pemasaran harus membuat brosur baru mengikuti perubahan nilai jual beli emas yang terjadi yang menyebabkan sering terjadinya kesalahpahaman antara konsumen ketika ingin melalukan gadai emas maupun pembiayaan murabahah dan gadai sistem angsuran. Dari permasalah tersebut dibutuhkan suatu teknologi informasi untuk mempermudah dalam proses pemasaran produk GESIT (Gadai Emas Solusi Tunai). Kehadiran mobile marketing diharapkan dapat membantu PT Nabasa Jaya Lampung dalam memasarkan produknya. Mobile marketing, menurut Mobile Marketing Association adalah seperangkat praktek yang memungkinkan organisasi untuk berkomunikasi dan terlibat dengan audiensi merek dalam cara yang interaktif dan relevan melalui perangkat mobile atau jaringan. Dengan dilakukannya penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja pihak yang terlibat dalam pemasaran produk GESIT. Serta meningkatkan kinerja pelayanan PT Nabasa Jaya Lampung dengan memanfaatkan teknologi mobile marketing yang bertujuan untuk memberikan informasi sacara mudah dan cepat kepada konsumen.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Mobile Marketing, GESIT(Gadai Emas Solusi Tunai), PT Nabasa Jaya, Android.
Subjects: SISTEM INFORMASI (D3) > SISTEM PENGOLAHAN DATA
Divisions: Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > S1 Sistem Informasi
Depositing User: Asep Haikal Kurniawan S.IP., M.A
Date Deposited: 28 Feb 2020 05:03
Last Modified: 28 Apr 2020 06:01
URI: http://repository.teknokrat.ac.id/id/eprint/1861

Actions (login required)

View Item View Item